Portal Berita Terkini Seputar Papua dan Nasional. Berita terbaru seputar Berita Nasional, Pemerintah Daerah, Dewan, Olahraga, Politik, Hukum dll
RedaksiIndeks
banner 728x90

banner 728x90

TNI  

Danlanud SPR Hadiri Seminar Nasional dan Safety Awards Puslaiklambangjaau Tahun 2024

banner 120x600
banner 468x60

Jakarta, jelajahpapua.com – Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S. Sos., menghadiri Seminar Nasional dan Safety Award Puslaiklambangjaau Tahun 2024 bertempat di Gedung Puri Ardhya Garini Halim Perdanakusuma, Kamis (1/8/2024).

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., menjadi keynote speaker pada Seminar Nasional yang mengambil topik Masa Depan Keselamatan Penerbangan dan Kerja: Tantangan dan Peluang di Era Digital Menuju Generative Safety Culture.

banner 325x300

Pada kesempatan tersebut Kasau menyampaikan bahwa, keselamatan terbang dan kerja bukan hanya prioritas, melainkan sebuah pondasi utama untuk menentukan keberhasilan tugas dalam setiap misi yang dilaksanakan untuk mendukung tugas TNI Angkatan Udara.

Lebih lanjut, bagi TNI Angkatan Udara, baik insiden maupun accident, tidak hanya berdampak pada keselamatan individu, tetapi juga pada kekuatan dan kesiapan operasional secara keseluruhan, yang sangat krusial dalam upaya menjaga kedaulatan negara.

Sementara itu Kepala Pusat Kelaikan Keselamatan Terbang dan Kerja Angkatan Udara (Kapuslaiklbangjaau) Marsda TNI Danet Hendriyanto, S Sos., dalam sambutan pembukaan mengungkapkan Seminar Nasional diselenggarakan dengan maksud untuk menyampaikan pokok-pokok pikiran mengenai masa depan keselamatan penerbangan dan kerja serta tantangannya dalam menghadapi era digitalisasi.

Seminar nasional ini menghadirkan narasumber Deputy Chief of Aviation Safety US Pacific Air Force Lt. Col. Joshua Ramirez, Sekretaris Prodi Spesialis Kedokteran Penerbangan FKUI Dr. Retno Wibawanti, Sp.Kp., serta Deputy Director Safety-Systems Airworthiness Defence Aviation Safety Authority Continuing Airwothiness Assurance, Mr. Mark Clark.

Hadir pada acara tersebut, Wakil Kepala Staf Angkatan Udara, Komandan Kodiklatau, para pejabat TNI AU, para Komandan Satuan, para pejabat di Kementerian dan Lembaga, para pejabat POLRI, para stakeholder penerbangan, serta peserta seminar dan para undangan.**

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *