Portal Berita Terkini Seputar Papua dan Nasional. Berita terbaru seputar Berita Nasional, Pemerintah Daerah, Dewan, Olahraga, Politik, Hukum dll
RedaksiIndeks
banner 728x250
1 / 3
2 / 3
3/ 3

6 Pasangan Polres Jayapura, Nikah Dinas di Dusun Sagu

Dok. Humas Polres Jayapura

banner 120x600
banner 468x60

Polres Jayapura, jelajahpapua.com – Sidang BP4R (Badan Pembantu Penasehat Perkawinan Perceraian dan Rujuk) dilanjutkan dengan penanaman pohon sagu yang dilaksanakan di dusun sagu Kampung Sereh Sentani Kab. Jayapura. Rabu, 27/09 pagi.

Konsisten mengangkat kelestarian lokal sebagai founder colo sagu AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH menginisiasi sidang BP4R dilaksanakan di dusun sagu, nikah dinas ini dipimpin Wakapolres Jayapura Kompol Joni Samonsabra, SH., MH dengan perangkat sidang Kabag Sumda Kompol Kesaina Taime, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Jayapura Ny. Selly Samonsabra dan rohaniawan yang diikuti 6 pasangan sidang BP4R.

banner 325x300

Dalam kesempatannya usai menyaksikan sidang nikah Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH menjelaskan sidang BP4R yang dilaksanakan di dusun sagu sebagai upaya membantu mempromosikan bahwa dusun ini mempunyai tempat yang representatif dalam melaksanakan berbagai kegiatan.

“ini ajang promosi selain melestarikan budaya lokal serta tempat – tempat wisata yang ada di Kab. Jayapura,” jelasnya.

Kapolres juga mengharapkan dengan pelaksanaan sidang di dusun sagu ini bisa menjadi motivasi yang lain dan menjadi acuan untuk melaksanakan berbagai iven, agar pengelola dusun sagu bisa menyiapkan fasilitas umum sebagai penunjang dalam kegiatan – kegiatan masyarakat di dusun sagu ini nantinya.

“Dalam konteks filosofi, sagu merupakan tanaman yang tumbuh lurus dan penyedia air bisa menghidupkan tanaman lain di sekitar, tentunya dengan tekad yang lurus komitmen yang lurus dalam membangun rumah tangga kita harapkan bisa diterapkan atau belajar dari pohon sagu,” tutup AKBP Fredrickus. (Hum & Red)

banner 325x300
Penulis: Humas Polres JayapuraEditor: Hendro Nainggolan