Portal Berita Terkini Seputar Papua dan Nasional. Berita terbaru seputar Berita Nasional, Pemerintah Daerah, Dewan, Olahraga, Politik, Hukum dll
RedaksiIndeks
banner 728x90

LAN RI Muhammad Taufiq: ASN Diminta Profesional Sebagai Lokomotif Pembangunan Daerah

Kepala LAN Republik Indonesia, Dr. Muhammad Taufiq, DEA., didampingi Pj Gubernur Papua Ramses Limbong, Pj Bupati Jayapura Semuel Siriwa Foto bersama tanda dibukanya kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi dan Kabupaten/Kota se- Papua, di Ballroom Hotel Horison Sentani Selasa, 11/02/2025.

Kabupaten Jayapura,Jelajahpapua.com -1 Rapat Koordinasi (Rakor) Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi dan Kabupaten/Kota se- Papua resmi dibuka Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia, Dr. Muhammad Taufiq, DEA., didampingi Penjabat (Pj) Gubernur Papua Ramses Limbong dan Pejabat (Pj) Bupati Jayapura Semuel Siriwa, di Ballroom Hotel Horison Sentani, Selasa, 11/02/ 2025.

Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia, Dr. Muhammad Taufiq, DEA., dalam sambutannya mengataka Rapat Koordinasi Pengembangan Kompetensi ini sangat penting bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi dan Kabupaten/Kota se- Papua.

Dibukanya rakor pengembangan kompetensi bagi para ASN Provinsi dan Kabupaten/Kota se- Provinsi Papua tahun 2025 sebuah momentum yang sangat penting bagi Papua, khususnya dengan adanya perubahan-perubahan yang terjadi juga adanya arahan-arahan dari pak presiden.

Adanya Undang-Undang (UU) ASN, yang mana seluruh ASN wajib belajar untuk memadukan pendekatan klasikal dan non klasikal di tempat kerja, guna mendukung pencapaian strategi organisasi dan kebijakan nasional.

“Kita manfaatkan UU ASN untuk bisa menggerakkan para ASN di Provinsi Papua yang lebih profesional dan juga akan menjadi penggerak pembangunan atau percepatan pembangunan di tanah Papua,”ujarnya.

Kita berharap dari rakor ini ada kebijakan-kebijakan baru, kemudian yang pertama itu kita akan mendorong pemanfaatan teknologi dan juga pembelajaran-pembelajaran bagi ASN. Lalu adanya pembelajaran integrasi atau pembelajaran yang langsung menjabarkan rencana strategis setiap organisasi dan itu dipimpin langsung oleh kepala daerah.

“Ini sebuah peluang bagaimana menjadikan pembelajaran sehingga memberikan dampak yang luas. Adanya pembelajaran-pembelajaran yang akan kita dorong tahun ini lebih efisien sebagaimana prinsip di pembelajaran integrasi ini dilakukan yang sebenarnya tidak berbayar dengan memanfaatkan teknologi,” pungkasnya. (Imel)

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *