Portal Berita Terkini Seputar Papua dan Nasional. Berita terbaru seputar Berita Nasional, Pemerintah Daerah, Dewan, Olahraga, Politik, Hukum dll
RedaksiIndeks
banner 728x250
1 / 3
2 / 3
3/ 3

Menangkan Ganjar-Mahfud Pada Pilpres 2024 Komitmen Partai PDI Perjuangan Provinsi Papua

Suasana Kampanye Akbar Terbuka Memenangan Pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md Pilpres 2024 di dilapangan Theis Sentani, Senin 29/01/2024.

banner 120x600
banner 468x60

Jayapura, jelajahpapua.com – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Papua menggelar kampanye akbar terbuka untuk pemenangan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md di Pilpres 2024 mendatang.

Sekitar 1000 relawan dan warga hadir dalam kampanye akbar pemenangan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md di Pilpres 2024 yang dilakukan di dilapangan Theis Sentani, Senin 29/01/2024.

banner 325x300

Ketua DPD Partai PDI Perjuangan Provinsi Papua,  Herry Ario Naap didampingi Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Kabupaten Jayapura, Patrinus R.N. Sorontou saat di wawancara usai melakukan kampanye Akbar berkomitmen untuk meraih kursi pimpinan di Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Pendukung harus solid untuk memenangkan Ganjar-Mahfud. Kemenangan Ganjar-Mahfud nantinya dinilai merupakan kemenangan rakyat dan demokrasi.

“Dari 8 Kabupaten dan 1 Kota di Provinsi Papua, PDI P menargetkan sebagai partai pemenang dari 3 kursi pimpinan DPRD atau wakil  ketua yang dimulai dari Kabupaten Supiori hingga Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura.

Haerry Ario mengatakan target yang kita buat ini sudah dikonsolidasikan ke semua kader PDI P termasuk ke jajaran Bapilu.

“Dari Kabupaten Jayapura, kita juga ke Kota Jayapura, Supiori, Biak, Yapen dan Waropen.
Selama melakukan kunjungan kami juga melakukan rapat-rapat konsolidasi dengan DPC, PAC, Anak Ranting bahkan seluruh relawan dan tim pemenangan dari para caleg dan kader PDI P ,” jelasnya.

Menyikapi apabila ada kecurangan pada Pemilu, Herry Ario Naap mengungkapkan, PDIP menyiapkan saksi-saksi yang teruji. “Kami sudah melakukan pelatihan dan pembinaan khusus termasuk didalamnya ada juga disiapkan rumah aspirasi.

“ Untuk wilayah Papua juga disiapkan kuasa hukum yang mengawal para saksi dari perhitungan hingga perekapan.
Setiap Partai tentunya memiliki strategi dalam menjaga bagian ini. Tidak hanya mempersiapkan kuasa hukum dan saksi, PDIP juga menyiapkan tim IT yang akan melakukan perhitungan cepat yang diturunkan dari DPD ke DPC ,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Kabupaten Jayapura, Patrinus R.N. Sorontou menyampaikan, pada kampanye Akbar ini terdiri dari 19 distrik kader PDIP dan 19 PAC yang terakomodir sehingga terbentuk 1 tujuan kampanye Akbar ini.

“ Semua caleg PDI Perjuangan didapatkan melalui distrik hingga kampung sehingga lewat kampanye ini, PDI Perjuangan memperkenalkan kepada masyarakat dan mendapat dukungan.

“Disini jumlahnya ada sekitar 1.000 orang apalagi ini merupakan kampanye Akbar terbuka terakhir bagi PDI Perjuangan Kabupaten Jayapura.

Pada kampanye Terbuka tersebut setiap caleg memperkenalkan dirinya kepada relawan dan warga yang hadir,” pungkasnya. (Imel)

banner 325x300