Portal Berita Terkini Seputar Papua dan Nasional. Berita terbaru seputar Berita Nasional, Pemerintah Daerah, Dewan, Olahraga, Politik, Hukum dll
RedaksiIndeks
banner 728x250
1 / 3
2 / 3
3/ 3

Keren, Hut ke 44 tahun SMPN 2 Sentani, Menampilkan Budaya Etnik dari Indonesia

Sekda Kabupaten Jayapura Dr. Hana s. Hikoyabi di dampingi Kepala Sekolah SMPN 2 Sentani Kelasina Yanggroserai di Acara Pentas Budaya Etnik Nusantara Peserta Didik kelas IX Tahun 2022/2023 dalam peringati HUT SMPN 2 Sentani ke 44 tahun.

banner 120x600
banner 468x60

Sentani, jelajahpapua.com – Pentas Budaya Etnik Nusantara Peserta Didik kelas IX Tahun 2022/2023 dalam peringati HUT SMPN 2 Sentani ke 44 tahun Berlangsung Sukses dan Meriah, dengan Thema merajut kesatuan dalam Kebhinekaan untuk melanjutkan Profil Pancasila menuju Kabupaten Jayapura Terdepan di Papua, kamis (16/02/23), di halaman SMPN 2 sentani.

Perayaan itu diawali dengan pawai Nusantara oleh siswa-siswi kelas VII, VIII dan IX, yang dihadiri oleh Sekda Kabupaten Jayapura Dr. Hana S. Hikoyabi, M.Kp., Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Eqberth C. Kopeuw, sejumlah Kepala OPD, seluruh orang tua siswa dan tamu undangan lainnya.

banner 325x300

Dalam HUT ke- 44 ini digelar pentas budaya dengan menampilkan ekstrakurikuler tari-tarian dari masing-masing etnik dan kegiatan lainnya. Kegiatan ini juga terlaksana dengan baik.

Tarian dari berbagai suku yang ada di Indonesia di tampilkan secara meriah dengan pakaian Adat dari setiap daerah masing masing, Kuliner, musik, dan lainnya. Yang menarik juga di Hut ke 44 tahun SMPN 2 Sentani mengundang guru-guru SMP yang ada di Kabupaten Jayapura.

Sekda Kabupaten Jayapura Dr.Hana s. Hikoyabi dalam sambutannya mengapresiasi apa yang sudah di lakukan SMPN 2 sentani, yang mampu mengukuti kurikulum yang di berikan Pemerintah dan di terapkan kepada anak didik, Sekda juga mengapresiasi tarian siswa/siswi SMP N 2 dan itu dapat tampil dengan baik karena guru guru yang luar biasa, mampu mengikuti perkembangan zaman sehingga sekolah ini selalu menjadi terdepan, menjadi contoh untuk sekolah lain juga bisa maju.

Dalam kegiatan ini bukan hanya peran guru, tetapi peran orang tua juga terlibat, sehingga  kedepan anak anak ini memiliki pengetahuan dan karakter yang mampu menjadi pemimpin di masa depan” pungkasnya.

Sementara itu Kepala Sekolah SMPN 2 Sentani, Kelasina Yanggroserai mengatakan, kegiatan ini memang rutin setiap tahun mereka adakan. Bahkan di tahun lalu yang masih dalam suasana pandemi Covid-19, pada tahun 2021 maupun 2022 tetap terselenggara.

Kegiatan pentas budaya ini bertujuan merajut kebhinekaan dalam kesatuan menuju Kabupaten Jayapura yang terdepan di Provinsi Papua. Pentas budaya hadir memberikan ruang bagi siswa-siswi untuk mengekspresikan minat dan bakat yang dimilikinya. Memberikan ruang untuk mempererat persaudaraan bagi seluruh siswa-siswi. Memberikan ruang bagi siswa-siswi sebagai sarana hiburan dan melepas kejenuhan belajar, serta memberikan ruang bagi siswa-siswi untuk memupuk semangat antar kelas.

“Jadi dari berbeda-beda ini, saya berpikir kalau kita menjadi satu akan indah terlihat seperti tas Noken. Dirinya bangga kepada Guru-guru dan anak didiknya karena mampu memberikan yang terbaik dalam dunia pendidikan”Tagasnya.

Ditambahkan Kelasina Yanggroserai prestasi besar juga dapat di raih SMPN 2 Sentani mampu meraih penghargaan Sekolah Adiwiyata tingkat Nasional tahun 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia.

SMPN 2 Sentani berhasil terpilih sebagai Juara terbaik tingkat Nasional. Satu-satunya sekolah yang terpilih mewakili Papua” Pungkasnya.(Redaksi)

banner 325x300