Kabupaten Jayapura, Jelajahpapua.com – Pasangan calon bupati dan wakil bupati, Dr. Johannis Manangsang Wally – Daniel Mebri, tiba bersama tim di Resto dan Villa Sekar Garden, Toware, Distrik Waibhu, Kabupaten Jayapura, Papua kompak menggunakan seragam putih, Senin 23/09/2024.
John Manangsang Wally – Daniel Mebri menjadi pasangan ketiga yang tiba di lokasi pencabutan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Jayapura sehubungan dengan tahapan Pilkada Serentak tahun 2024.
Kedatangan JMW- DM tiba dilokasi disambut oleh para komisioner KPU Kabupaten Jayapura.
Pasangan JMW-DM pada 22 September telah ditetapkan oleh KPU sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Jayapura. Pencabutan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Jayapura ini dimulai pukul 17.09 WIT. **