Jayapura, jelajahpapua.com – Ibadah bersama Hamba Tuhan Jayapura, DPD Partai Gerindra Papua menggelar kegiatan ibadah dan doa bersama untuk Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, Sabtu, (12/08/2023).
Ibadah dan doa bersama dilaksanakan di Ballroom Lantai 5 Hotel Horison Ultima, Entrop, Jayapura, dengan bertema “Indah Rencanamu Tuhan”.
Dalam ibadah dan doa bersama tersebut, DPD Partai Gerindra Papua menghadirkan Pendeta Yandi Manobe dan dimeriahkan oleh penyanyi lagu rohani Kristiani Putri Siagian.
Di haradiri ratusan Hamba Tuhan, Ibadah dan doa bersama ini dihadiri Ketua DPD Partai Gerindra yang juga Anggota DPR Papua Yanni.
Selain Yanni, hadir juga para pengurus DPD Partai Gerindra Papua, pengurus DPD Partai Gerindra Papua Selatan, pengurus Gerindra Kabupaten/Kota Jayapura, anggota dan kader partai Gerindra, serta anggota dewan dari partai Gerindra.
Firman Tuhan yang di sampaikan Pendeta Yandi Manobe, dari (Efesus 6:10-20) yang menjelaskan <span;>Waktu Tuhan Pasti yang terbaik, Partai Gerindra harus memakai
1. Ikat pinggang kebenaran
2. Jubah, keadilan
3. Sepatu, kerelaan
4. Perisai , Iman
5. Ketopong, keselamatan.
Perispan Senjata ada 2 yaitu Firman, Doa. Berdoalah setiap waktu, Berdoa dalam roh, dalam kesatuan roh kudus, Berdoa dan berjaga jaga, Berdoa tanpa putus putus, Berdoa untuk orang lain,”Dalam Firmannya.
Yandi Manobe mengatakan, ibadah dan doa bersama yang dilakukan oleh Gerindra Papua ini sangat baik dan bagus sekali.
“Itu paling bagus, karena untuk membangun bangsa ini tidak cukup dengan strategi-strategi yang ada di kepala saja, tetapi kita butuh spiritualitas yang bagus, apa yang dilakukan oleh Gerindra Papua itu sudah sangat baik.
Ibadah ini, mendorong orang agar membangun itu dengan hati, emosi dan spirit yang bagus, juga dengan otak yang berisi bagus, serta bertanggung jawab untuk membangun Indonesia Raya ini menjadi Indonesia yang baik,” ucapnya.
Kegiatan ibadah dan doa bersama ini, kata Pendeta Yandi Manobe, semestinya dicontohi juga oleh banyak orang yang lain maupun partai-partai politik lainnya.
Pendeta Yandi juga mengajak, anggota dan kader (Kristiani) partai Gerindra agar selalu tampil sebagai pejuang dan pembawa damai bagi orang-orang yang membutuhkan.
“Untuk kader Gerindra Papua, kerjalah dengan hati. Semua yang melibatkan hati itu ekspresif, semua yang ada disini, itu kita punya saudara. Kalau kita bicara itu tidak sekedar hanya di kata-kata,”ungkapnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gerindra Papua, yang juga Anggota DPR Papua Yanni mengucapka trimakasih kepada Pendeta Yandi Manobe, ibadah dan doa bersama yang di lakukan, mengundang tokoh agama, pemuda, adat, perempuan, dan seluruh masyarakat.
“Dengan Ibadah Bersama, Gerindra melakukan kegiatan keberagamaan dengan mwnghadirkan Pendeta Yandi Manopo untuk Berdoa bersama sama, agar Pak Prabowo di beri kesehatan. Sebab Kasih, kepedulian, semangat itu ada di Bapak Prabowo Subianto. Dukungan doa dari semua umat Tuhan itu sangat kami harapkan,” tutupnya. (Imel)