Kabupaten Jayapura, jelajahpapua.com – Perayaan Natal Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Kabupaten Jayapura tahun 2023 dengan Tema, Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi (Lukas 2:14) yang dilaksanakan di Aula STAKIN Sentani, Minggu (03/12/2023) malam.
Pada perayaan natal di hadiri ribuan keluarga IKT, serta paduan suara dari setiap wilayah turut memerihkan natal IKT baik kaum bapak, Ibu, dan juga pemuda.
Pada perayaan natal, panitia memberikan bingkisan kasih kepada janda-janda dari keluarga IKT yang diserahkan langsung oleh Ibu Chintya R. Talantan.
Tidak hanya memberikan bingkisan natal kepada janda-janda, panitia juga memberikan puluhan doorprize kepada keluarga IKT yang mengikuti perayaan natal seperti TV, Kipas Angin, Alat membuat kue, dan terakhir melakukan makan bersama yang sudah disiapkan panitia perayaan Natal 2023.
Ketua IKT Kabupaten Jayapura, Jhoni Lumbaa mengatakan Perayaan Natal tahun 2023 ada 2 hal penting yang disampaikan kepada IKT yaitu,
IKT mampu mempererat tali persaudaraan baik hubungan internal antar IKT, maupun diluar keluarga IKT.
Keluarga IKT dikabupaten jayapura di minta menjadi pembawa damai sejahtera dimanapun berada.
2. Pesta demokrasi dengan tahapan yang sudah berjalan sampai pada puncaknya pada pemilu 2024 mendatang. Keluarga IKT yang terlibat pada Pesta Demokrasi dapat megikuti sesuai mekanisme serta tahapan yang ditetapkan oleh penyelenggara.
“Jadi keluarga IKT diminta jangan golpot, karena suara kita penentu masa depan bangsa 5 tahun kedepan.
Jangan saling menjatuhkan sesama keluarga IKT apabila ada pilihan berbeda, mari bersaing dengan sehat.
Lalu ucapan Trimakasih yang tulus disampaikan kepada panitia perayaan natal 2023 yang sudah bekerja keras, sampai perayaan ini dapat terlaksana dengan baik dan sukses,”pungkasnya. (Imel)